Goretzka Ragu Bayern Munich Bisa Amankan Gelar Bundesliga Musim Ini
Sumber: Eurosport

Goretzka Ragu Bayern Munich Bisa Amankan Gelar Bundesliga Musim Ini

Catrine Mega - February 19, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaLeon Goretzka tak punya penjelasan atas kekalahan Bayern Munich di laga akhir pekan ini kontra VfL Bochum, Minggu (18/2) malam WIB. Raksasa Bundesliga tersebut harus pulang dari Vonovia Ruhrstadion dengan tangan hampa usai menelan kekalahan 3-2.

Ini jadi kekalahan ketiga beruntun bagi die Roten setelah sebelumnya juga takluk dari Bayer Leverkusen dan Lazio. Catatan buruk ini diakui Goretzka terasa seperti mimpi buruk baginya dan tim.

Goretzka Ragu Bayern Munich Bisa Amankan Gelar Bundesliga Musim Ini
Sumber: Media Indonesia

“Situasi ini terasa seperti film horor yang tak kunjung berakhir. Tak ada yang berjalan dengan baik untuk kami. Saya bisa saja berkata bahwa kami bermain dengan baik di pertandingan tadi. Dan kami memang bermain dengan baik,” ungkap Goretzka, dilansir dari Bulinews.

“Tapi dengan bodohnya kami berhenti tampil maksimal setelah satu setengah jam. Kami berjuang sampai akhir bahkan ketika bermain dengan sepuluh orang pemain. Kalian tak bisa menyalahkan kami atas situasi itu. Sayangnya kami melakukan terlalu banyak kesalahan individu. Saat ini kami harus mempertanyakan segalanya,” tutur sang pemain.


Baca juga:


Dengan kekalahan ini, Bayern Munich jadi terpaut delapan angka dari Bayer Leverkusen yang masih tak terkalahkan sepanjang musim. Goretzka mengaku sangsi die Roten bisa memenangkan gelar ke-12 beruntunnya musim ini.

“Saat ini jelas sulit bagi kami untuk percaya (bisa memenangkan gelar). Itu bahkan bukan pertanyaan utama yang harus kami jawab sekarang. Kami harus lebih dulu menemukan kembali permainan terbaik kami,” ujar Goretzka.

Setelah ini Bayern Munich akan menghadapi RB Leipzig pada lanjutan spieltag Bundesliga, Minggu (25/2) dini hari WIB. Menantang tim yang sedang bangkit usai terpuruk awal tahun ini, jelas Goretzka dkk harus segera mengevaluasi performa tim jika tak ingin tren negatif terus berlanjut.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com