Paul Pogba Tidak Gagal di Man United, Hanya Kurang Cocok Main di Liga Inggris
Paul Pogba, Foto: dok Bola Tempo

Paul Pogba Tidak Gagal di Man United, Hanya Kurang Cocok Main di Liga Inggris

A Hendra - April 11, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Paul Pogba tak bisa dibilang gagal selama memperkuat Manchester United. Gelandang asal Prancis itu hanya tak bisa cocok dengan gaya sepakbola Inggris yang terbilang mengutamakan kecepatan fisik dan intensitas yang tinggi.

Paul Pogba merupakan pemain jebolan akademi Manchester United. Namun lantaran hanya diberi kesempatan bermain sebanyak 23 pertandingan pada musim debutnya, Pogba memutuskan pindah ke Juventus pada awal musim 2012/2013 lalu.

Keputusan itu sendiri terbukti tepat. Sebab, selama bermain untuk Bianconeri, Pogba mampu menjelma menjadi motor serangan untuk membantu klub asal Turin tersebut memenangkan delapan gelar juara selama empat musim, dengan empat diantaranya adalah titel Serie A

Man United yang kepincut dengan performa Pogba, lantas menariknya pulang ke Old Trafford dengan status pemain termahal di dunia pada bursa transfer 2016 silam. Tapi dalam kurun waktu enam musim berkostum Setan Merah, Pogba dinilai kesulitan menunjukkan performa terbaiknya. Perannya sebagai motor serangan Man United dianggap tak lagi oke semasa masih bergabung di Juventus.


Baca Juga:


Pogba bahkan menjadi salah satu pemain yang paling banyak disorot di tengah inkonsistensi permainan Man United dalam beberapa musim terakhir. Termasuk, performanya kerap tertutupi dengan perilaku kontroversial di luar lapangan, yang membuat spekulasi soal masa depannya di Old Trafford terus bergulir.

Mantan asisten Sir Alex Ferguson, Meulensteen melihat kesulitan yang dialami Pogba di Man United tak bisa dibilang gagal sama sekali. Menurut pandangannya, gelandang berusia 30 tahun itu hanya kurang bisa beradaptasi dengan gaya bermain sepakbola Inggris.

“Gagal itu kata yang berat, tapi apakah Pogba memenuhi ekspektasi? Rasanya tidak. Dia tahu apa ekspektasinya ketika kembali ke sini, untuk bertarung demi Premier League dan Liga Champions,” kata Meulensteen dikutip dari Metro.

“Tidak semuanya dia bisa klik dengan pemain yang ada di sekitarnya, termasuk dengan sistemnya. Apakah dia cocok buat Premier League?” tegasnya. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com