Di Nilai Banyak Permintaan, Madrid Gagal Mendatangkan Conte

Di Nilai Banyak Permintaan, Madrid Gagal Mendatangkan Conte

Fido Moniaga - November 3, 2018
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Eks pelatih Chelsea, Antonio Conte dirumorkan tidak jadi merapat ke klub raksaka La Liga, Real Madrid setelah keinginannya tidak dipenuhi.

Pelatih kelahiran italia itu selama ini dirumorkan menjadi kandiat terkuat untuk menggantikan Julen Lopetegui. Namun menurut Ramon Calderon, Conte yang meminta banyak permintaan menjadi salah satu alasan tidak terjadinya kesepakatan antara dirinya dengan Madrid.

“Dia [Conte] menuntut kontrak tiga tahun dan datang dengan lima orang dan memiliki kontrol sepenuhnya untuk pembelian pemain dan transfer,” buka Calderon kepada dailymail.

[irp]

“Namun itu adalah sesuatu yang tak bisa diterima presiden [Florentino Perez].”

Ramon Calderon sendiri adalah mantan presiden Real Madrid dari 2006 hingga 2009. Ia sedikit kaget ketika Conte menjadi pilihan Madrid. Menurutnya, taktik yang diterapkan Eks pelatih Chelsea itu dirasa kurang cocok dengan gaya bermain Madrid.

“Saya pikir Antonio Conte bukanlah pelatih yang ditunggu [publik] Bernabeu. Dia seperti Jose Mourinho – pelatih defensif yang pada umumnya bermain dengan tiga bek tengah dan serangan balik.”

“Itu bukan yang diinginkan Real Madrid. Presiden sudah pernah mencoba ini sebelumnya dengan Mourinho. Mereka tak menjuarai Liga Champions dan dia meninggalkan klub dalam situasi buruk,” tandas dia.

Sebelumnya, tim terakhir yang ditukangi Conte adalah Chelsea. Alasan dirinya berpisah dengan Chelsea lantaran ia tidak mampu membawa Hazard dkk bersaing di Premier League. Selain itu juga dikatakan ia sering kali mengasingkan beberapa pemain dan beradu mulut dengan manajemen The Blues.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com