Kalahkan AS Monaco 3-0, Dortmund Kokoh di Puncak Klasemen

Kalahkan Monaco 3-0, Dortmund Kokoh di Puncak Klasemen

Stephen - October 4, 2018
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Champions – Matchday kedua Liga Champions yang mempertemukan Borussia Dortmund kontra AS Monaco berhasil dimenangkan oleh Die Borussen. Sempat alami kesulitan, Dortmund berhasil menutup laga dengan kemenangan meyakinkan 3-0.

Dortmund yang yang menjamu wakil Prancis, AS Monaco di Signal Iduna Park, Kamis (4/10/2018) dini hari WIB, sempat mengalami kesulitan mencetak gol. Bahkan gawang Dortmund sempat terancam melalui tembakan keras Youri Tielemans pada menit ke-19. Tapi kiper Roman Burki dengan sigap masih mampu menepis bola dengan merentangkan tubuhnya.

Dortmund lantas merespons melalui pemain pinjaman dari Barcelona, Paco Alcacer pada menit ke-33. Sayang, tendangannya masih melebar ke samping gawang.

Memasuki menit ke-38, Marius Wolf mengancam gawang Monaco tapi tembakannya masih mampu ditepis kiper Diego Benaglio. Babak pertama pun berakhir dengan skor kacamata.

[irp]

Memasuki babak kedua, tepatnya di menit ke-51, Jacob Bruun Larsen akhirnya bisa memecah kebuntuan setelah menyelesaikan umpan terobosan akurat Jadon Sancho. Dortmund pun unggul 1-0 atas Monaco.

Alcacer sendiri sebenarnya sempat punya kans menambah keunggulan Dortmund, tapi sayang eksekusi penaltinya masih membentur mistar gawang.

Tapi Alcacer berhasil menebus kesalahannya pada menit ke-72. Menerima umpan dari Marco Reus, Alcacer berhasil menggiring bola melewati kiper Danijel Subasic, dan dengan mudah memasukkan bola ke dalam gawang yang sudah kosong.

Memasuki masa injury time, Reus akhirnya menegaskan kemenangan timnya setelah memanfaatkan umpan Larsen. Dengan raihan tiga poin ini, Dortmund kokoh di puncak klasemen Grup A dengan koleksi 6 poin, unggul selisih gol dari Atletico Madrid.

Selalu update berita bola terkini seputar Liga Champions hanya di vivagoal.com