Milan Ibrahimovic

Milan Pernah Tolak Kembalinya Ibrahimovic

Dimas Sembada - November 30, 2018
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalSerie A – Beberapa pekan terakhir santer kabar keinginan Milan untuk memulangkan Ibrahimovic. Namun fakta lain menyebut jika Ibra pernah menawarkan diri tuk kembali namun kubu Milan menolaknya.

Kabar ketertarikan AC Milan untuk merekrut kembali Zlatan Ibrahimovic berhembus setelah tim besutan Gennaro Gattuso tersebut mengalami krisis di lini serang. Dua penyerangnya mereka Patrick Cutrone dan Gonzalo Higuain kala itu secara bersamaan harus menepi karena cidera.

Meski keduanya kini sudah fit, namun sayang kabar tersebut sudah terlanjur berhembus kencang dan sulit sepertinya bagi Milan untuk meredamnya.

Kemungkinan tersebut juga semakin besar terjadi setelah manajemen klub dikabarkan sudah mencapai kesepakatan dengan agen si pemain dengan kontrak berdurasi enam bulan mulai Januari mendatang.

[irp]

Di balik kabar kepulangan Ibra itu sendiri terdengar pernyataan mengejutkan dari eks direktur olahraga Milan, Massimiliano Mirabelli. Pria yang menjabat di era Yonghong Li tersebut mengaku jika Ibra telah menawarkan diri namun pihaknya menolak dengan alasan si pemain sudah terlalu tua.

“Dia pernah menawarkan dirinya kepada kami dan kami menolaknya, karena Milan butuh pemain untuk era yang baru dan Ibrahimovic, meski merupakan seorang juara namun dia sudah terlalu tua untuk proyek kami,” ujar Mirabelli kepada Sportitalia.

Lebih lanjut Mirabelli mengatakan jika keputusan yang diambil kala itu sama sekali tidak berkaitan dengan Mino Raiola. Seperti diketahui manajemen Milan dikabarkan sempat bersitegang dengan agen satu ini di awal musim 2017/18 silam terkait Donaarumma.

“Kami tidak saling benci satu sama lain atau sedang berperang, kami hanya mencoba untuk melihat keuntungan dari sudut pandang masing-masing. Mino mungkin pendekatan dengan cara yang sama kepada pendahulu saya,Adriano Galliani,” tambahnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di vivagoal.com